Bina Akrab (Bina Ukhuwwah) adalah adalah salah satu tahap pengkaderan jika ingin masuk dalam organisasi mahasiswa yaitu Himpunan Mahasiswa Sastra Asia Barat (HIMAB). Kegiatan ini merupakan program tahunan yang dilaksanakan oleh Himpunan Mahasiswa Sastra Asia Barat (HIMAB) setelah penerimaan mahasiswa baru. Kegiatan ini biasanya dilaksanakan selama tiga hari setelah selaseainya ujian akhir semester (UAS). Kegiatan dimaksudkan untuk membina keakraban antara mahasiswa baru dengan mahasiswa senior, dengan kegiatan ini diharapkan terjadi interaksi yang sinergis dan kondusif antara mahasiswa agar dinamika kemahasiswaan lebih baik lagi. Kegiatan ini juga dimaksudkan untuk dilakukan mengidentifikasi softskill mahasiswa baru yang nantinya dapat dikembangakan selama mengikuti perkuliahan di Prodi Sastra Arab. Kegiatan ini juga dihadiri oleh dosen Pendamping Kemahasiswaan.